Jumat, 01 Juli 2011

Robot Pintar Sajikan Sarapan



Mendapati sarapan tersaji sebelum pergi beraktivitas di pagi hari, tentu sesuatu yang menyenangkan bagi sebagian besar orang. Nah, hal menyenangkan ini bisa dihadirkan oleh robot bernama Rosie.

Robot asal Jerman ini memang dirancang untuk bisa menyiapkan menu sarapan sederhana namun memenuhi kebutuhan gizi 'majikannya'. Dalam sebuah demo, Rosie mengolah
sosis dan menyajikannya sebagai sarapan.

Para perancangnya, ilmuwan dari Technical University Munich, menempatkan Rosie di sebuah dapur. Bekerjasama dengan robot lain yang dinamakan James, Rosie pun menunjukkan kebolehannya.

Dilansir Pop Science dan dikutip detikINET, (14/6/2011), tujuan melakukan demo ini adalah untuk memperlihatkan seberapa baik mekanisme kontrol dan persepsi robot, karena keduanya sama-sama menggunakan sistem operasi dan sistem deteksi visual yang sama melalui Kinect Microsoft.

Dalam demo yang direkam ke bentuk video, tampak James berbelanja di sebuah ruangan yang dibuat seperti minimarket. James melakukan tugasnya dengan baik, yakni membeli semua kebutuhan dan bahan yang diperlukan Rosie.

Selanjutnya, hasil belanja ini diserahkan ke Rosie. Sambil menunggu James pulang berbelanja, Rosie merebus bahan makanan lain yang diperlukan sebagai pelangkap sarapan. Rosie kemudian memeriksa semua bahan, menemukan sosis dan mengolahnya. Sosis yang sudah matang itu kemudian dipadukannya dengan bahan lain dan siap dihidangkan sebagai sarapan. Dikutip dari detiknet.com Selasa, 14/06/2011

Tidak ada komentar:

Posting Komentar