Kamis, 30 Juni 2011

Tak Berani Ungkapkan Cinta, Programer Ciptakan Virus

Ilustrasi

Masih ingat dengan virus Hatipat atau yang biasa dikenal dengan 'Patah hati'? Kini varian tersebut jenis tersebut muncul kembali, dan tampaknya sang pembuat pun sedang dalam patah hati.

Virus tersebut dideteksi aplikasi Dr.Web sebagai Trojan.Siggen1.42827, dan sepertinya program jahat ini dikembangkan oleh programer
lokal yang sedang mabuk asmara.

"Ini virus buatan lokal, dan sepertinya dibuat oleh orang yang naksir cewek tapi nggak berani bilang," jelas Alfons Tanujaya, pakar Antivirus dari vaksincom kepada detikINET, Kamis (30/6/2011).

Virus ini tidak berbahaya, hanya saja bagi korban yang terinfeksi akan direpotkan dengan screensaver yang kerap muncul meski komputer tengah digunakan.

"Sang pembuat (virus) pada dasarnya tidak berniat jahat, dan hanya menampilkan pesan-pesan cinta yang terpendam," tambah Alfons.

Selain itu virus Siggen juga tergolong sulit diberantas karena memblokir berbagai jenis file seperti .exe, .zip dan .rar. Terlebih lagi virus ini juga akan secara otomatis mengaktifkan Safe Mode melalui Command Prompt.

Hingga kini belum diketahui pasti jumlah korban yang terinfeksi virus Siggen di Tanah Air, namun menurut Alfons sudah mencapai ribuan.

"Siggen ini awalnya merupakan cikal bakalnya Rammit, dan keliatannya pembuatannya terinspirasi dengan Rammit yang sulit diidentifikasi dan dibersihkan," tandas Alfons.
Dikutip dari detiknet.com Kamis, 30/06/2011

Tidak ada komentar:

Posting Komentar